Search

Basis Pertama Dewa 19, Erwin Prasetya, Meninggal Dunia - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan basis Dewa 19, Erwin Prasetya dikabarkan meninggal dunia, Sabtu (2/5/2020).

Kabar itu diketahui dari unggahan Ari Lasso di Instagram pribadinya @ari_lasso, Sabtu pagi.

Bersama unggahan foto lawas, Ari Lasso mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya Erwin Prasetya.

"Berita duka. Erwin Prasetya, basis pertama @de19wa meninggal dunia tadi pagi. Kiranya Almarhum mendapat tempat terbaik di sisiNya. Dan keluarga diberi kekuatan. Amin RIP Win..," tulis Ari Lasso, seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (2/5/2020).

Baca juga: Pergolakan Ari Lasso Kecanduan Narkoba, Pilih Dewa 19 atau Kesehatan

Ucapan duka atas berpulangnya Erwin Prasetya juga diunggah oleh pengamat musik, Stanley Tulung.

"Innalillahi wainnailaihi rojiun. Telah berpulang Erwin Prasetya, ex DEWA 19. Semoga arwahnya diterima disisi-NYA. Selamat jalan Win. Karyamu akan kami kenang. Info by Yuril Ayunir dan teman-teman musisi Surabaya," tulisnya di akun @stanleytulung.

Diketahui, Erwin Prasetya pernah bergabung dengan Dewa 19 sejak awal terbentuk hingga tahun 2002.

Baca juga: Kepada Daniel Mananta, Ari Lasso Klarifikasi Gosip Dipecat dari Dewa 19

Bersama Dewa 19, Erwin turut andil mencipta lagu-lagu hit seperti Kirana, Restoe Boemi, dan Kamulah Satu-satunya.

Setelah hengkang dari Dewa 19, Erwin sempat bergabung dengan TIC Band dan NuKLA yang merupakan kelanjutan dari KLA Project.

Terakhir, Erwin Prasetya diketahui tergabung dalam band Matadewa tahun 2009.

Bersama Matadewa Erwin Prasetya merilis satu album yang diberi tajuk sama dengan nama band-nya.

Baca juga: Wabah Corona, Tur Konser Dewa 19 di Tiga Kota Ditunda

Let's block ads! (Why?)



Berita teratas - Google Berita
May 02, 2020 at 10:09AM
https://ift.tt/2Ysovf4

Basis Pertama Dewa 19, Erwin Prasetya, Meninggal Dunia - Kompas.com - KOMPAS.com
Berita teratas - Google Berita
https://ift.tt/2neeZMr

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Basis Pertama Dewa 19, Erwin Prasetya, Meninggal Dunia - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.