Lalu apa jawaban manajemen Ruanggguru? Jawaban atas desakan netizen tersebut dijawab co-founder Ruangguru Iman Usman melalui akun twitternya @imanusman.
"Karena nggak ada peraturan yang dilanggar, kami dari @ruangguru merasa tidak ada keperluan untuk mundur dari Program Kartu Prakerja. Kalau masih ada pertanyaan, saya rasa sudah jadi koridor pemerintah menjawab. Terima kasih," tulisnya seperti dikutip Rabu (22/4/2020).
Iman Usman mengungkapkan, keterlibatan Ruangguru dalam Kartu Prakerja bukan karena Belva sebagai stafsus Jokowi tetapi karena Ruangguru adalah Ruangguru sebagai platform pendidikan terbesar di Asia Tenggara.
Dalam cuitannya, Iman Usman juga menjawab tudingan memanfaatkan situasi yang disebutkan beberapa netizen. Menurutnya harga biaya pelatihan di semua kelas telah diturunkan selama Covid-19 ini.
">90% kelas-kelas yang ada di Skill Academy saat ini sudah ada sebelum Kartu Prakerja dikeluarkan. Model bisnisnya adalah 'paid classes' dan harganya jg sesuai dgn market rate. Dengan model tsb, sudah banyak sekali yg ikut dan juga puas dengan layanannya," terang Iman Usman.
(roy/miq)Berita teratas - Google Berita
April 22, 2020 at 04:27PM
https://ift.tt/2KrsOPw
Usai Belva Devara, Ruangguru Juga Mundur dari Kartu Prakerja? - CNBC Indonesia
Berita teratas - Google Berita
https://ift.tt/2neeZMr
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Usai Belva Devara, Ruangguru Juga Mundur dari Kartu Prakerja? - CNBC Indonesia"
Post a Comment