Search

Semua Pasien Positif Covid-19 di Malang Dinyatakan Sembuh, Begini Penjelasan Kepala Humas Pemerintah - Tribun Wow

TRIBUNWOW.COM – Kabar baik terdengar dari Kota Malang, Jawa Timur, terkait Corona'>Virus Corona, pada Sabtu (28/3/2020).

Dua pasien positif Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang dan Rumah Sakit Tentara Soepraoen dinyatakan sembuh.

Kabar tersebut dibenarkan secara langsung oleh Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Malang, Nur Widianto, yang mengatakan, hasil swab terakhir terhadap satu pasien sudah keluar dan sudah dinyatakan negatif dari Virus Corona.

UPDATE Virus Corona di Indonesia: 1155 Orang Positif dan 102 Meninggal, Angka Kematian Meningkat

Sedangkan hasil swab test pasien satunya masih menunggu.

Meski begitu, pasien itu sudah dinyatakan sembuh secara klinis.

“Satu pasien sudah keluar hasil labnya, negatif. Satunya masih menunggu tapi hasil periksa tim dokter, secara klinis sudah sembuh,” katanya ketika dihubungi Kompas.com via telepon, Sabtu (28/3/2020).

Saat ini, kedua pasien itu sudah dipulangkan dari rumah sakit.

Meski begitu, keduanya harus menjalani isolasi mendiri dengan pengawasan dari pihak Satgas Covid-19 Kota Malang.

“Pasien dibolehkan pulang dan diisolasi mandiri dengan pengawasan ketat,” katanya.

Pasien tidak diperbolehkan keluar dari rumah dan diminta menjalankan aktivitasnya dari dalam rumahnya.

Let's block ads! (Why?)



Berita teratas - Google Berita
March 29, 2020 at 04:46AM
https://ift.tt/3dEIoog

Semua Pasien Positif Covid-19 di Malang Dinyatakan Sembuh, Begini Penjelasan Kepala Humas Pemerintah - Tribun Wow
Berita teratas - Google Berita
https://ift.tt/2neeZMr

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Semua Pasien Positif Covid-19 di Malang Dinyatakan Sembuh, Begini Penjelasan Kepala Humas Pemerintah - Tribun Wow"

Post a Comment

Powered by Blogger.