Search

Jadi Mendikbud, Ini Tugas Khusus Jokowi ke Nadiem Makarim - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Nadiem Makarim resmi menjadi menteri pendidikan dan kebudayaan (Mendikbud) pada Kabinet Indonesia Maju. Posisi Nadiem sebagai mendikbud diumumkan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Pengumuman nama-nama menteri diumumkan Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin hari ini (23/10/2019) di veranda depan Istana Merdeka, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.


Jokowi mengatakan sebagai menteri pendidikan dan kebudayaan Nadiem Makarim diharapkan membuat terobosan signifikan dalam pengembangan sumber daya manusia.

"Kita akan membuat terobosan yang signifikan dalam pengembangan SDM, yang siapkan SDM yang siap kerja, yang link and match pendidikan ke Industri," ujar Jokowi.

Pendidikan dan peningkatan kualitas SDM merupakan salah satu fokus pemerintah Jokowi dalam lima tahun ke depan. Jokowi ingin agar angkatan kerja Indonesia memiliki pendidikan dan kompetensi yang cukup untuk menghadapi dunia kerja.

Dalam Anggaran Pendapatan dan Penerimaan Negara (APBN) 2020, pemerintah mengalokasikan anggaran pendidikan sebesar 20% dari belanja negara. Pada tahun depan anggaran pendidikan direncanakan sebesar Rp 505,8 triliun.

"Dengan anggaran pendidikan yang meningkat tersebut, diharapkan tidak ada lagi anak Indonesia yang tertinggal," ujar Jokowi dalam pidato RUU tentang APBN Tahun Anggaran 2020 beserta nota keuangan di depan Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia di ruang rapat paripurna, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2018).


Ia mengatakan, kemampuan dasar anak-anak Indonesia harus terus dibangun, mulai dari pendidikan usia dini dan pendidikan dasar. Terutama untuk meningkatkan kemampuan literasi, matematika, dan sains, sehingga menjadi pijakan bagi peningkatan pengetahuan dan keterampilan anak di jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

[Gambas:Video CNBC]

(roy/roy)

Let's block ads! (Why?)



Berita teratas - Google Berita
October 23, 2019 at 09:25AM
https://ift.tt/31zJn25

Jadi Mendikbud, Ini Tugas Khusus Jokowi ke Nadiem Makarim - CNBC Indonesia
Berita teratas - Google Berita
https://ift.tt/2neeZMr

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jadi Mendikbud, Ini Tugas Khusus Jokowi ke Nadiem Makarim - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.