Search

Anies Baswedan Sebut Peserta Reuni 212 Tertib dan Damai - Detiknews

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan hadir dalam acara Reuni 212. Anies mengapresiasi peserta reuni yang datang dengan tertib layaknya pelaksanaan reuni pada tahun sebelumnya.

"Di mana kehadiran mereka dengan tenang, damai, pulang juga tertib, tenang dan damai. InsyaAllah tahun ini juga begitu saya sampaikan terimakasih kepada semua yang telah ikut menciptakan suasana keteduhan di Jakarta ini," ujar Anies usai menghadiri acara Reuni 212 di Monas, Jakarta Pusat, Senin (2/12/2019).


Anies mengatakan Reuni 212 kaliini menjadi kesempatan berkumpul yang baik sesama umat beragama sekaligus memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Menurutnya, hal itu sebagai bukti kecintaan terhadap Rasullullah SAW. "Ini adalah kesempatan untuk mengingatkan kita untuk mendekatkan pada sifat-sifat Rasulullah, peringatan maulid menunjukkan kecintaan kita, kerinduan kita kepada Rasul sekaligus juga mengingatkan untuk kita bisa selalu dengan sifatnya," katanya.
Anies menyebut Pemprov DKI Jakarta mendukung kegiatan reuni 212 yang damai dan tertib. Menurut Anies, dukungan itu tak lain hanya untuk memberikan kesempatan kepada seluruh warga untuk punya kesetaraan menggunakan tempat ini sesuai dengan ketentuan yang ada.

"Jadi di sini ada begitu banyak kegiatan setiap akhir pekan, bahkan hari-hari biasa. Jadi bagi kami yang penting adalah sesuai dengan ketentuan menjaga kerapihan, ketertiban," pungkasnya.

Kala Anies Diteriaki 'Presiden' di Reuni 212:

[Gambas:Video 20detik]

(fas/hed)

Let's block ads! (Why?)



Berita teratas - Google Berita
December 02, 2019 at 09:37AM
https://ift.tt/2LdAR3o

Anies Baswedan Sebut Peserta Reuni 212 Tertib dan Damai - Detiknews
Berita teratas - Google Berita
https://ift.tt/2neeZMr

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Anies Baswedan Sebut Peserta Reuni 212 Tertib dan Damai - Detiknews"

Post a Comment

Powered by Blogger.