TEMPO.CO, Jakarta - Nama Zulkifli Zaini disebut-sebut akan menjadi Direktur Utama PLN. Zulkifli Zaini adalah bekas Direktur Utama Bank Mandiri.
Seorang sumber mengatakan Zulkifli Zaini adalah calon Direktur Utama PLN. Ia menyisihkan Rudiantara, eks Menteri Komunikasi dan Informatika serta Sripeni Inten Cahyani, Plt Dirut PLN saat ini.
Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir menyatakan Direktur Utama PLN yang baru akan diumumkan sore ini, Senin, 23 Desember 2019. Dia enggan menyebutkan namanya, namun Erick menegaskan bahwa Rudiantara masih masuk dalam nominasi.
Rudiantara sebelumnya sempat digadang-gadang menjadi bos di pabrik setrum nasional ini. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan Presiden Jokowi sudah menunjuk Rudiantara sebagai Direktur Utama PLN.
"Jadi saya kira Pak Presiden menunjuk Pak Rudi sudah keputusan yang sangat tepat. Dan saya kira PLN akan lebih bagus," ujar Luhut di Hotel Sultan, Jakarta, Senin, 9 Desember 2019.
Luhut menjelaskan, pribadi Rudiantara dikenal sangat baik dan terlihat saat bersama-sama menjadi menteri di kabinet kerja Jokowi-Jusuf Kalla. Selain itu, mantan menteri komunikasi dan informatika itu juga mempunyai latar belakang dalam mengurus perusahaan pelat merah tersebut. "Bagus banget kan pak Rudi. Memang orang PLN. Selama di kabinet sama beliau juga bagus," kata dia.
Namun pekan lalu, sumber yang dekat dengan kalangan Istana mengatakan Rudiantara batal melenggang memimpin perusahaan setrum negara itu.
Saat dikonfirmasi, Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga tak mau menjawab perihal Zulkifli Zaini yang akan diumumkan menjadi Dirut PLN. "Lihat saja nanti," ujarnya, Senin 23 Desember 2019.
Berita teratas - Google Berita
December 23, 2019 at 09:36AM
https://ift.tt/2ZhOPaf
Erick Thohir Akan Umumkan Dirut PLN, Zulkifli Zaini Calon Kuat? - Tempo
Berita teratas - Google Berita
https://ift.tt/2neeZMr
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Erick Thohir Akan Umumkan Dirut PLN, Zulkifli Zaini Calon Kuat? - Tempo"
Post a Comment